Cara Membedakan Jenis Kelamin Ikan Louhan

Cara Membedakan Jenis kelamin Ikan louhan


Sobat ikan pasti tahu jenis ikan yang satu ini, ikan yang dahulu di tahun 90an sempat menjadi primadona para penghobi ikan di seluruh wilayah Indonesia. Bahkan, hampir di setiap rumah memelihara ikan yang merupakan hasil perkawinan silang/hibrid antara trimac chiclid dengan red blood parrot dan keturunannya disilangkan kembali dengan chiclid-chiclid jenis lainnya menghasilkan jenis atau varian baru yang kemudian dikenal dengan ikan Louhan. ikan yang dikenal mempunyai ciri khas kepala jenong ini pertama kali dikenal pada tahun 1995 di Malaysia dan kemudian dikembangkan di negara-negara tetangganya seperti Singapura, Vietnam dan Thailand Kemudian mulai booming di Indonesia pada awal millennium sampai pada akhir tahun 2004 popularitasnya mulai meredup, itu saja sedikit sejarah singkat yang saya ketahui.

Foto: youtoube.com

Ikan yang kita kenal memiliki marking dan Mutiara yang menghiasi badannya ini sekarang mulai menggeliat lagi, banyak toko-toko ikan hias yang menjual ikan ini. Bahkan saya sangat terkejut saat saya pertama kali melihat beberapa tahun belakangan banyak jenis-jenis baru dari ikan ini dengan penampakan yang jauh lebih indah dengan jenong yang lebih besar daripada louhan generasi pendahulunya. Saya langsung tertarik memelihara ikan ini, ya ibaratnya jatuh cinta pada pandangan pertamalah..hehe...waktu itu saya membeli ikan yang saya beli masih berukuran kecil sekitar 4cm, setelah saya bertransaksi kepada penjualnya istilah sekarang mah tawar menawar  akhirnya deal dan saya membawa ikan kerumah, kebetulan punya akuarium kosong yang sudah lama tidak terisi. 
Setelah 2 bulan saya rawat dan ukuran ikan sudah mulai besar sekitar 7 cm an timbul pertanyaan di benak saya, kok ga jenong-jenong nih kepala ikannya padahal sudah mulai besar, akhirnya saya bertanya kepada beberapa teman sesama penghobi ikan louhan ternyata yang saya beli jenis kelaminnya betina, ya sedikit kecewalah..tapi ga apa-apa buat pengalaman namanya juga gambling mana tahu jantan atau betina. itulah sedikit cerita dari saya tentang pengalaman pertama kali memelihara ikan louhan.
Apabila anda mau membeli ikan louhan saya sarankan jangan membeli ikan yang masih berukuran kecil antara 3-4cm, belilah yang sudah berukuran 6cm keatas karena sangat sulit membedakan jenis kelaminnya pada ukuran tersebut.
Nah, buat teman-teman penghobi ikan hias terutama pemula seperti saya yang ingin mencoba memelihara ikan louhan, kali ini saya ingin berbagi tips bagaimana cara membedakan ikan louhan jantan dengan ikan louhan betina yang saya dapat dari sharing dengan para penghobi lainnya.

Cara membedakan ikan louhan jantan dan betina bisa kita lihat dari ciri fisiknya, itu adalah cara termudahnya karena kita bisa melihat langsung lewat visual penglihatan mata, jadi ga perlu pake mata batin atau indra keenam ya,hehehe..

1. Bentuk kepala

Foto: youtube.com

Pada ukuran 6cm keatas ciri ini baru mulai kelihatan yaitu pada louhan betina bentuk kepala ikan bagian atas cenderung rata dengan mulut sedangkan bentuk kepala louhan jantan terdapat sedikit tekukan di bagian atas kepala tepatnya di depan sirip atas paling depan. Kalau dilihat pada gambar diatas kira-kira yang mana jantan dan mana betina ya? teman-teman bisa menebaknya sendiri deh, hehe.

2. Bentuk Badan

Foto: youtube.com

Ciri ini juga baru bisa terlihat pada ukuran 6cm keatas, untuk louhan betina bentuk badan cenderung lebih panjang dan tidak lebar kebalikannya pada louhan berjenis kelamin jantan bentuk badan lebih lebar dan tidak terlalu lebar.

3. Venting ( Alat Reproduksi )

Foto: hobinatang.net

Untuk cara ini anda baru bisa bedakan saat ukuran louhan sudah 10cm an karena di size ini usia louhan sudah menginjak remaja,istilahnya udah ABG lah. Venting louhan terletak pada perut louhan bagian bawah, cara membedakannya adalah pada louhan betina berbentuk oval dan menjorok ke depan sedangkan pada louhan jantan berbentuk lancip dan cenderung menjorok ke belakang.

4. Sirip Atas


Foto: topikanguppy.com

Biasanya pada sirip atas louhan betina nampak ada marking, kalua pada louhan jantan tidak didapati marking pada sirip atas. Namun ada pengecualian pada louhan jenis golden base(GB), double marking(DM) dan free marking(FM)

5. Cairan Venting ( Alat Reproduksi )

Kalau dengan keempat cara di atas masih belum bisa dibedakan, anda bisa mencoba dengan cara yang ini yaitu cara pamungkasnya dengan melihat cairan yang keluar dari ventingnya. pastikan dahulu bahwa louhan anda sudah berusia dewasa atau sudah matang gonad. Setelah itu pijatlah bagian perutnya maka akan keluar cairannya, jika yang keluar berwarna kuning bisa dipastikan kalau ikan anda berjenis kelamin betina tetapi kalau berwarna putih bisa dipastikan berjenis kelamin jantan,tetapi saya sarankan jangan menggunakan cara ekstrim ini.

Anda juga bisa membedakan jenis kelamin berdasarkan tingkah lakunya, kalau pada louhan jantan biasanya gerakannya lebih agresif daripada betina yang terkesan tidak agresif, atau anda juga bias membedakan dengan cara memberikan untulan/wayangan/kaca di dalam aquariumnya, bila louhan betina tingkahlakunya atau istilahnya: ngibingnya selalu menyusur di dasar tank kalua louhan jantan gerankan ngibingnya seperti menari-nari. Untuk catatan bahwa tips ini berdsarkan prediksi semata, apabila ada nama tokoh, tempat dan kejadian yang sama, itu hanyalah karangan belaka,hahaha... just kidding guys.. biar ga spanning saya nulisnya, okeh itu saja yang bias saya bagikan mudah-mudahan tips ini berguna buat teman-teman yang mau membeli ikan louhan dan terimakasih buat yang mau meluangkan waktu untuk membaca artikel sederhana ini.
Akhir kata,
Salam

Bagi yang menyukai artikel ini silahkan bagikan dan masukkan email anda dibawah ini dan klik tombol Subscribe untuk berlangganan:

0 Response to "Cara Membedakan Jenis Kelamin Ikan Louhan"

Posting Komentar